Turun 15 Kg Dalam 4 Bulan, Ini Dia Tips Diet Ala Wendy Red Velvet
Wendy Red Velvet sering sekali menjadi sorotoan karena suara yang dimilikinya sangat merdu untuk didengar. Tak hanya mempunyai paras yang cantik, member salah satu idol group asal Korea Selatan ini memiliki tubuh yang bagus dan proposional.
Sempat terlihat
gemuk sebelum debut, ia melakukan berbagai cara untuk menurunkan berat badan,
termasuk menjalani program diet. Wendy sendiri mengaku turun 15 kg dalam 4
bulan karena konsisten dalam menjalani program yang dijalaninya.
Adapun beberapa
cara yang dilakukannya bisa kalian tiru untuk mendapatkan bentuk badan ideal
seperti yang kalian mau. Berikut beberapa tips ala Wendy:
1. Detoks
Lemon
Sebelumnya,
lemon merupakan salah satu buah yang memiliki banyak khasiat. Selain terkenal
karena khasiatnya yang baik untuk kecantikan kulit, vitamin C yang ada di
dalamnya bisa kalian manfaatkan untuk
menurunkan berat.
Penelitian menunjukkan
bahawa senyawa antioksidan polifenol pada jeruk lemon dapat mengurangi atau
menekan penambahan berat badan pada tikus percobaan. Walau memerlukan
penelitian lebih lanjut lagi, banyak orang yang sudah mengkonsum air lemon saat
menjalani masa diet.
Tak terkecuali
Wendy yang berusaha untuk mendapatkan berat badan idealnya. Adapun cara untuk
mendetoks lemon agar dikonsumsi oleh tubuh, yakni sebagai berikut:
- Hari
pertama dan kedua : kurangi olahan makan dan minuman beralkohol, kafein,
daging, susu dan gula tambahan. Ada baiknya beralih ke sayuran dan juga
buah-buahan.
- Hari
ketiga : Membiasakan tubuh untuk diet cairan. Makanan yang perlu dikonsumsi
tubuh ada baiknya didapati dari smoothie,
sup dan air kaldu, jus buah dan asyur segar.
- Hari
keempat: hanya konsumsi air dan air lemon segar. Dapatkan kandungan gula dari
sirup maple agar tidak kehabisan energi.
- Hari
kelima : Jalani diet detoks lemon dengan mencampurkan 2 sdm air perasan lemon,
2 sdm gula dan juga air.
2.
Mengurangi Porsi Nasi
Sebagai
orang Indonesia, mengkonsumsi nasi adalah hal wajib yang dilakukan untuk
mendapatkan kandungan karbohidrat yang berfungsi sebagai sumber tenaga. Namun,
ada beberapa jenis tubuh yang sensitif dengan glukosa yang diterima tubuh.
Proses gemuk
yang dialami lebih cepat dibanding yang lainnya. Tak hanya itu, bagi para
pelaksana diet, mengkonsumsi nasi lebih disarankan untuk mendapatkan bentuk
badan yang diinginkan. Kebanyakan orang melakukat diet karbo untuk menghindari
penambahan berat badan secara cepat.
Hal yang
sama dilakukan oleh Wendy sendiri untuk menurunkan berat badannya. Adapun manfaat
dalam mengurangi porsi nasi yang dikonsumsi yaitu:
-
Menyehatkan sistem pencernaan
-
Mengurangi Resiko penyakit jantung
-
Menurunkan resiko obesitas
- Lebih
sehat
3.
Mengkonsumsi kacang hitam
Wendy
sendiri sangat rutin mengkonsumsi kacang hitam setiap harinya. Sarapan menjadi
pilihan untuknya mengkonsumsi kacang hitam setiap hari. Ia mengatakan mencampur
kubis susu dan apel saat akan kacang hitam.
Adapun manfaat
lain yang bisa kalian dapatkan saat mengkonsumsi kacang hitam adalah :
- Memiliki
sifat detoksifikasi.
- Kaya
antioksidan.
- Kaya
protein dan karbohidrat kompleks.
- Kaya
antosianin.
- Tinggi
serat.
- Rendah
kalori.
4. Minum
Jus
Selain
nikmat untuk dikonsumsi, jus sendiri merupakan salah satu olahan alami yang
dapat membantu menurunkan berat badan. Wendy sendiri mengaku sering memakan dan
meminum olahan organik yang menjadi salah satu tips detnya.
Pilihan bahan
yang dijadikan jus olehnya berupa kubis dan jus apel. Untuk makan siang, ia
hanya mengkonsumsi jus labu tanpa memakan makanan lainnya.
Nah, itu
dia beberapa tips diet ala Wendy yang dapat kalian jadikan inspirasi dalam
menurunkan berat badan agar tampil cantik dalam memadukan outfit. Semoga artikel ini membantu.