Ini Dia Beberapa Diet Ekstrim Serta Bahayanya bagi Kesehatan


Memiliki bobot tubuh yang ideal tentu menjadi idaman setiap orang, baik pria ataupun wanita. Berbagai cara diet juga bisa ditemukan dengan cepat dan mudah di internet.

Menjaga bobot tubuh tetap ideal memang baik untuk kesehatan, tapi tentunya harus sesuai dengan ketentuan indeks massa tubuh. Kelebihan berat badan bisa memicu berbagai penyakit, mulai dari gangguan pencernaan sampai masalah jantung.

Selain tidak baik bagi kesehatan tubuh, hal tersebut bisa juga memengaruhi fisik maupun mental anda. Ada beberapa metode diet ekstrim dan berbahaya yang sebaiknya dihindari, simak dibawah ini yuk.

Diet Minum Air


Diet serba cair dilakukan hanya dengan mengonsumsi berbagai cairan seperti air putih, sirup maple, jus lemon, teh herbal, dan lainnya sebanyak 6-12 gelas selama 10 hari. Diet yang dilakukan oleh Beyonce ini diklaim dapat menurunkan berat badan dengan cepat.

Akan tetapi, tak hanya membuat kamu kekurangan nutrisi, selama beberapa hari melakukan diet ini akan membuat kamu menjadi lemas dan emosional karena lapar.

Diet Tidur


Ketika tidur, tentu saja kamu tidak akan merasa lapar dan tidak bisa makan. Hal itulah yang menjadi fokus dari metode diet putrid tidur. Penurunan berat badan ini mengklaim bahwa lebih banyak tidur membuat seseorang jarang makan dan meningkatkan metabolisme yang mendorong pembakaran kalori.

Diet ini bahkan membutuhkan obat tidur agar bisa tertidur berjam-jam di siang hari. Cara ini bukan hanya membuat kamu kekurangan nutrisi, namun penggunaan obat tidur bisa member efek buruk pada tubuh.

Diet Cacing Pita


Diet ini sudah dimulai sejak awal abad ke 20. Dalam diet ini, kamu harus mengonsumsi tablet yang mengandung telur cacing pita. Telur-telur tersebut akan menetas dalam sistem pencernaan kamu. Selanjutnya, cacing pita pun memakan nutrisi yang kamu butuhkan.

Akibatnya, kamu akan kehilangan berat badan karena kekurangan gizi yang ditandai dengan mual, diare, kelelahan dan sakit perut. Tidak hanya itu, parasit ini juga bisa menyebabkan infeksi dengan bergerak melalui pembuluh darah hingga masuk ke mata, otak, atau sumsum tulang belakang. Hal tersebut bisa menyebabkan sakit kepala, kejang, kelumpuhan, bahkan kematian.

Diet Makanan Bayi


Diet ini dilakukan dengan mengonsumsi 14 toples makanan bayi dan diikuti dengan satu kali makan per hari. Mengingat makanan bayi sangat rendah kalori, maka akan mudah untuk menurunkan bobot badan kamu.

Akan tetapi, diet ini tak memiliki cukup serat yang penting bagi sistem pencernaan orang dewasa agar tetap berfungsi. Ditambah lagi, orang dewasa juga membutuhkan makanan padat yang kaya nutrisi untuk kesehatan pencernaan maupun sistem kekebalan tubuhnya. Hal ini bisa menyebabkan anda kekurangan nutrisi dan meningkatkan resiko binge eating.

Bahaya Diet Ekstrim


Gangguan Jantung

Ketika tubuh tidak mendapat nutrisi yang cukup, tekanan darah dari tubuh menjadi sangat rendah. Jantung harus bekerja ekstra untuk memompa darah ke berbagai bagian tubuh.

Menstruasi Tidak Teratur

Ketika wanita mencoba menurunkan berat badan dengan cepat, maka ia akan sedikit memakan sayur dan buah. Ini dapat merusak siklus menstruasi dan kesuburan. Ketika tubuh kamu tidak menerima cukup nutrisi, maka hormone kamu ahan terganggu.

Sarcopenia

Ketika kamu melakukan diet ekstrim dengan cepat, kamu akan mengalami sarcopenia atau kehilangan otot. Hal tersebut terjadi karena saat tubuh kelaparan dan kamu tidak mengonsumsi makanan yang cukup, tubuh akan menggunakan otot sebagai energi.

Nah, itulah beberapa diet ekstrim yang harus kamu hindari beserta akibatnya. Untuk itu, lakukanlah diet sehat bertahap ya guys!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel